Meta Share: Manfaat dan Keberkahan bagi Kita Semua

“Melayani dengan Hati, Menginspirasi dengan Aksi”

Bontang, PT Kaltim Medika Utama – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-13 PT Kaltim Medika Utama (KMU) yang jatuh pada 1 Maret 2025 sekaligus menyambut datangnya bulan suci Ramadan 1446 H, PT KMU menggelar kegiatan sosial bertajuk Meta Share pada tanggal 8 Maret 2025. Dengan mengusung tema “Melayani dengan Hati, Menginspirasi dengan Aksi“, kegiatan ini menjadi wujud nyata komitmen perusahaan dalam memberikan dampak positif bagi masyarakat sekitar.

Kegiatan ini dihadiri oleh Direktur Utama PT Kaltim Medika Utama, dr. Dina Lailani, MARS, FISQua, bersama Winarsih, S.E., selaku Direktur PT Kaltim Medika Gemilang. Turut hadir pula jajaran manajemen PT KMU, Direktur dan manajemen Meta Bisnis, Koperasi Karyawan PT KMU, Serikat Pekerja PT KMU, Perwakilan Masjid Asy-Syifa RS Pupuk Kaltim, Persatuan Istri Karyawan Metacare, serta perwakilan dari berbagai organisasi profesi, diantaranya:

  • Ikatan Dokter Indonesia (IDI)
  • Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI)
  • Ikatan Bidan Indonesia (IBI)
  • Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI)
  • Persatuan Ahli Gizi Indonesia (PERSAGI)
  • Ikatan Apoteker Indonesia (IAI)
  • Perhimpunan Radiografer Indonesia (PARI)
  • Persatuan Ahli Teknologi Laboratorium Medik Indonesia (PATELKI)

Acara yang berlangsung di dua lokasi, yaitu Masjid Terapung Darul Irsyad Al Muhajirin, Loktuan, dan Masjid Ar-Rahman, Pagung Bontang Lestari, berhasil menyalurkan total 113 paket sembako kepada masyarakat yang membutuhkan. Sebanyak 83 paket sembako diserahkan di Masjid Terapung Darul Irsyad Al Muhajirin, Loktuan, dan 30 paket sembako disalurkan melalui Masjid Ar-Rahman, Pagung Bontang Lestari.

“Kami berharap apa yang diberikan oleh teman-teman dapat memberikan manfaat dan keberkahan bagi kita semua. Semoga kegiatan ini menjadi awal dari banyak aksi kebaikan lainnya,” ungkap Ahsin Mudlofar, S.Kep., selaku ketua panitia acara.

Kegiatan sosial ini tak hanya menjadi simbol kepedulian perusahaan terhadap masyarakat, tetapi juga pengingat akan pentingnya berbagi, terutama menjelang bulan suci Ramadan. Sebagai bagian dari rangkaian kegiatan Meta Share, PT KMU juga akan melanjutkan aksi sosial serupa pada 15 Maret 2025.

Meta Share menjadi bukti nyata bahwa PT Kaltim Medika Utama senantiasa berkomitmen untuk menjadikan layanan kesehatan tidak hanya sebagai aktivitas profesional, tetapi juga sebagai misi kemanusiaan yang berdampak positif bagi masyarakat luas.